Daripohuwato.id – Pasangan bakal calon Bupati Saipul A. Mbuinga dan Wakil Bupati Pohuwato, Iwan S. Adam, yang mengusung nama SIAP, secara resmi mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pohuwato pada Selasa (27/08/2024).
Prosesi pendaftaran diawali dari kediaman Haji Pulu sapaan akrab Adnan Mbuinga dengan upacara adat yang khidmat. Rombongan pasangan calon diiringi lantunan shalawat dan konvoi bentor, diikuti oleh para pimpinan partai politik pengusung, Ketua Tim Pemenangan Hamdi Alamri, serta simpatisan dan relawan.
Setibanya di Gedung B KPU Pohuwato, pasangan calon ini disambut hangat oleh para Komisioner KPU Kabupaten Pohuwato.
Dalam konferensi pers yang digelar setelah proses pendaftaran, Saipul Mbuinga, didampingi oleh Iwan Adam dan pimpinan partai politik pengusung, menyampaikan keyakinannya akan target kemenangan di Pilkada mendatang.
“Insya Allah, target kemenangan kami sesuai kesepakatan dengan partai politik pengusung adalah di atas 50 persen,” ungkap Saipul Mbuinga.
Ia juga menegaskan komitmen mereka untuk melanjutkan pembangunan yang telah berjalan di Kabupaten Pohuwato.
“Dengan dukungan penuh dari partai-partai pengusung serta keterlibatan tokoh-tokoh nasional, kami optimis dapat mengelola anggaran dengan lebih baik dan memajukan daerah kita,” tutupnya. (Dandi)