Panitia Bupati Cup Pohuwato Gelar Rapat, Turnamen Siap Dilanjutkan

Daripohuwato.id – Setelah sempat tertunda, panitia pelaksana Bupati Cup Pohuwato 2025 akhirnya menggelar rapat koordinasi untuk memastikan keberlanjutan turnamen sepak bola bergengsi tersebut, Rabu (08/10/2025).

Ketua Panitia, Febriyanto Mardain, menegaskan bahwa izin resmi dari pihak kepolisian telah keluar sehingga pertandingan dapat kembali dilanjutkan.

“Alhamdulillah, izin dari kepolisian sudah keluar. Waktu yang tersisa ini akan kami manfaatkan sebaik mungkin untuk mensukseskan pelaksanaan Bupati Cup Pohuwato 2025,” ujar Febriyanto usai rapat.

Ia menambahkan, pertandingan akan kembali digelar pada Minggu, 12 Oktober 2025. Laga yang dinanti-nantikan itu akan mempertemukan Marisa City melawan Persma Marisa di babak semifinal.

Menurut Febriyanto, penjadwalan ulang tersebut dilakukan karena panitia masih membutuhkan waktu untuk melakukan pembenahan lapangan. Langkah ini diambil demi memastikan kenyamanan dan keamanan, baik bagi para pemain maupun masyarakat yang akan menyaksikan pertandingan secara langsung.

“Atas nama seluruh panitia, saya menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Kabupaten Pohuwato, khususnya kepada manajer tim dan para pemain, atas tertundanya pertandingan ini. Semoga pelaksanaan nanti berjalan lancar dan sukses,” pungkasnya.

Pos terkait